HD : Jaga Silahturahmi dan Jalankan GSMP

OKI, – Mengakhiri kunjungannya di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Gubernur Sumsel, H. Herman Deru menghadiri acara Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dalam rangka Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H di Desa Kutapandan Kec. Lempuing Kab. OKI.Rabu, (15/3/2023).

Dalam sambutannya HD menyampaikan bahwa kegiatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW merupakan salah satu ajang masyarakat untuk bersilaturahmi antar sesama umat muslim bahkan umat berbeda agama.

“Silahturahmi ini memperkuat keuhkhuwahan antara kita sesama muslim bahkan agama lain. Karena silahturahmi ini tidak bisa kita lakukan setiap kali. Sebab kita disibukan oleh urusan dunia,”, tutur HD.

Selain itu HD juga mengingatkan bahwa masyarakat Desa Kutapandan harus hidup menjadi orang yang peduli akan orang lain dan saling membantu antar sesama manusia.

Sementara itu berkaitan dengan pembangunan Masjid Nurul Hidayatullah Desa Kutapandan, HD meminta agar masyarakat tidak meminta uang sumbangan di jalan dan melakukan pembangunan secara transparan agar masyarakat percaya dan mau memberikan bantuan kembali.

HD beserta pendamping memberikan bantuan sebanyak 2.050 Sak semen untuk menyelesaikan pembangunan Masjid.

Terkait dengan GSMP, HD meminta masyarakat untuk memanfaatkan pot – pot bunga yang ada dirumah untuk diganti sebagian dengan tanaman sayur – mayur seperti bawang, cabai, terong dan sebagainya agar kebutuhan sehari – hari akan sayuran dapat terpenuhi secara mandiri dan mengurangi pengeluaran sehari-hari.

Turut hadir Wakil Ketua DPRD Prov. Sumsel, H. Muchendi Mahzareki, SE, Ketua KORMI Sumsel, Hj. Samantha Tivani, B.Bus., M.I.B, dan Para Kepala OPD Prov. Sumsel.

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Subscribe To Our Newsletter

[mc4wp_form id="69"]